Kodim 0831 Surabaya Timur Ikuti Pelatihan Antisipasi Potensi Radikal Terorisme

    Kodim 0831 Surabaya Timur Ikuti Pelatihan Antisipasi Potensi Radikal Terorisme

    SURABAYA - Pada hari Selasa, 23 Juli 2024, jajaran Kodim 0831/Surabaya Timur menghadiri kegiatan pelatihan yang bertujuan Antisipasi Potensi Radikal Terorisme, acara ini berlangsung di Artotel TS Suites Surabaya yang terletak di jalan Hayam Wuruk No. 06, Kecamatan Wonokromo.

    Kegiatan pelatihan ini dihadiri oleh para anggota Kodim 0831/Surabaya Timur serta perwakilan dari Tiga Pilar, yang terdiri dari Polri, TNI, dan Pemerintah Daerah. Mereka secara bersama-sama mempelajari strategi dan taktik dalam menghadapi potensi faham radikal terorisme yang dapat mengancam keamanan dan ketertiban masyarakat.

    Dengan adanya kegiatan pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam mengidentifikasi serta mengatasi potensi ancaman radikal terorisme.

    Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Surabaya serta mencegah penyebaran faham radikal yang dapat merusak kedamaian masyarakat. Semoga pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang besar dalam memperkuat sinergi antara jajaran Kodim 0831/Surabaya Timur dan Tiga Pilar dalam menjaga keamanan wilayah.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Cek Kesiapan Personel Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Sesama, Ini Yang Dilakukan Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sinergi TNI dan Forkopimcam Krembangan: Peringatan HUT TNI ke-79 Penuh Keakraban dan Semangat Persatuan
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Ajak Warga Jaga Kerukunan Bermasyarakat
    Perkuat Kemanunggalan TNI - Rakyat, Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Gaungkan Pembicaraan Teritorial
    Pembinaan Teritorial, Babinsa Koramil 0831/03 Gubeng Jalin Sinergi dengan Security dan Masyarakat

    Ikuti Kami