Babinsa Simokerto Bersama 3 Pilar Pantau Peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW

    Babinsa Simokerto Bersama 3 Pilar Pantau Peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW

    SURABAYA - Serda Mutohar, Babinsa Koramil 0831/01 Simokerto, bersama 3 pilar (TNI, Polri, dan Pemerintah) melaksanakan pemantauan kegiatan Peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW pada Sabtu malam (07/09/2024). Acara ini diselenggarakan oleh Majelis Rasulullah Jawa Timur pimpinan Habib Idrus Al-Aydrus di kediaman Habib Idrus, Jalan Simokerto 4 No. 37, Kelurahan Simokerto.

    Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara yang dihadiri oleh ribuan jamaah. Serda Mutohar dan tim 3 pilar berkoordinasi dengan panitia acara untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama kegiatan berlangsung.

    Kehadiran Babinsa dan 3 pilar dalam acara ini menunjukkan komitmen mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, khususnya pada acara keagamaan yang melibatkan banyak orang.

    Melalui pemantauan ini, diharapkan dapat menciptakan suasana yang kondusif dan aman sehingga jamaah dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan nyaman.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Untuk Memastikan Jemaat Beribadah dengan...

    Artikel Berikutnya

    Rutin Lakukan Komsos, Babinsa Ajak Ikut...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Ajak Warga Jaga Kerukunan Bermasyarakat
    Perkuat Kemanunggalan TNI - Rakyat, Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Gaungkan Pembicaraan Teritorial
    Pembinaan Teritorial, Babinsa Koramil 0831/03 Gubeng Jalin Sinergi dengan Security dan Masyarakat
    Kodim 0831/Surabaya Timur Gelar Latihan Menembak Senjata Ringan Semester II Tahun 2024
    Batuud Koramil 04 Sukolilo Pimpin Upacara Deklarasi Sekolah Ramah Anak di SMPN 30 Surabaya

    Ikuti Kami